Rabu, 29 Januari 2014

SOLIDITAS RELAWAN ONLINE
Purwokerto – Relawan Adisatrya (READY) Online telah melaksanakan rapat koordinasi (19 Januari 2014) yang dilaksanakan dengan tujuan mensukseskan Adi Satrya Suryo Sulisto sebagai calon legislatif DPR-RI dan Fatria Rahmadi S.Pi calon alegislatif DPRD Provinsi Jawa Tengah periode 2014-2019. 

Kesolidan Relawan Online yang selama ini terjalin erat di dunia maya nampaknya sangat terasa betul saat para Ready Online bertatap muka mengadiri acara rapat kooerdinasi di posko Ready yang bertempat di Karanglewas, Banyumas (Minggu). Hadir pada acara tersebut calon legislatif DPRD Provinsi Jawa Tengah Fatria Rahmadi S.Pi, ketua ADS Center Ganjar Wisnumurti, ketua Ready Banyumas Ir. Harjono, dan segenap rekan-rekan Ready Online.
Dalam acara yang diadakan secara sederhana tersebut Fatria Rahmadi mensosialisasikan mengenai visi misi dan tentunya visi misi Adisatrya mengenai pertumbuhan ekonomi di wilayah Banyumas, beliau mengatakan bahwa kabupaten Banyumas harus tetap mempertahankan diri sebagai wilayah dengan tingkat perekonomian paling stabil,  kemudian ditambahkan oleh Anang Fahmi selaku aktivis program pemberdayaan masyarakat, bahwa potensi ekonomi di Banyumas sangat kuat terbukti dari awal mula berdirinya Bank Rakyat Indonesia (BRI) “kalau kita amati sejarahnya, kita akan tau kalau BRI itu awal berdirinya oleh para petani Banyumas yang mengumplkan uangnya”

Rapat koordinasi dimulai dari siang sampai sore hari, para relawan terlihat sangat antusias dengan seruan mereka yaitu “READY...SIAP, KEDAULATAN UNTUK..RAKYAT, KESEJAHTERAAN UNTUK..RAKYAT, KEPRIBADIAN INDONESIA” dengan seruan yang sangat membakar jiwa nasionalisme tersebut relawan menjadi bertambah dan bertambah yakin untuk mensukseskan Adisatrya. “dengan melihat visi misi yang bagus, saya rasa tokoh muda seperti Adisatrya sangat cocok untuk mengaspirasikan suara rakyat Banyumas di DPR sana” ungkap Nurdian Marini salah satu relawan yang beberapa waktu lalu memperoleh bantuan UMKM.

Dengan berkepribadian Indonesia maka karakter bangsa Indonesia sudah sangat jelas, dan pemilik modal hanya bisa dilawan dengan gotong royong. Dengan pemahaman tersebut maka Ready Online bergerak bersama untuk mempertahankan Trisakti Bung Karno. READY!!!

Sabtu, 19 Oktober 2013

ADISATRYA SURYO SULISTO : "SYARAT MENJADI WIRAUSAHAWAN SUKSES ADALAH PANTANG MENYERAH "


Demikian pesan yang Bpk. Adisatrya Suryo Sulisto Anggota Komisi VI DPR RI saat menjadi pembicara dalam acara "pelatihan Penyusunan Proposal dalam rangka Dukungan Pengembangan Wirausaha Pemula Kab. Banyumas CIlacap di Hotel Atrium Purwokerto.
Lebih lanjut Menurut Mas Adi (demikian sering disapa) menyampaikan bahwa permasalahan klasik yang di hadapi Wirausahan Pemulla adalah : Miskin Pengetahuan, Miskin Pengalaman,Miskin Modal,dan Miskin Akses
namun dari tantangan- tatangan tersebut akan terlewati jika "ada semangat pantang menyerah pada diri wirausahawan pemula.
Acara yang diselenggarakan kemarin Sabtu 19/10/2013, oleh Kementrian Koperasi Usaha Kecil Menengah berjalan sukses dengan di ikuti 140 Peserta dari Banyumas dan Cilacap.
Tindak lanjut dari acara tersebut peserta sepakat membentuk " Banyumas Cilacap Business services/ (BCBS) "untuk wirausaha pemula dan Mas Adi melalui Adisatria Center siap membantu dalam bentuk fasilitasi dan pendampingan.
(strm/ready/2013)